Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2017

Moderator Workshop & Klinik Penulisan Artikel Ilmiah Bereputasi Pusat Kajian Bimbingan Konseling UNINDRA

Dalam upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas publikasi di Indonesia, para ilmuwan Indonesia di dorong untuk meningkatkan daya saingnya dalam berkiprah, memperluas wawasannya, dan meningkatkan mutu produk kecendikiaannya. Untuk upaya tersebut Pusat Kajian Bimbingan Konseling dan Jurnal Teraputik BK menyelenggarakan acara workshop dan klinik penulisan karya ilmiah bereputasi. Alhamdulillah pada kesempatan kali ini saya di percaya oleh segenap panitia dalam hal ini untuk mendampingi sekaligus me moderatori para narasumber khususnya narasumber (pakar) Dr. Wan Marzuki bin Wan Jafar dari Universitas Putra Malaysia yang membawakan tema tentang " International Scientific Publications: a world view strategy, and common mistakes" pada tanggal 24 agustus 2017 di Universitas Indraprasta PGRI  kampus B gedong. 

Proses submit naskah ke sistem ejournal bagi author

Proses submit naskah ke sistem ejurnal bagi author Untuk jurnal yang telah menerapkan Open Journal Systems (OJS), pengiriman naskah dilakukan melalui aplikasi tersebut secara online yang dikenal dengan istilah online submission. Ada beberapa tahapan yang harus dilakukan oleh penulis dalam proses online submission ini. Yang perlu dicatat, agar seorang penulis dapat melakukan online submission pada sebuah jurnal yang telah menerapkan OJS, penulis tersebut harus mendaftarkan diri terlebih dahulu agar dapat mempunyai akun. Proses pendaftaran dapat dilakukan secara online dan otomatis pada aplikasi OJS juga. Berikut ini langkah langkahnya: Baca selengkapnya ditautan bawah ini: Kirim Naskah ke OJS Untuk Penulis (author)